Passive atau Aktif?mana yang sesuai

Dimana pun dan seperti apapun kondisi sebuah venue,jenis aliran musik yang dibawakan,maupun amplifikasi sebuah musik terjadi,power amplifier dan speaker lah yang melakukan kinerja yang terberat.

Bose

Maka dari itu dibutuhkan ketelitian dalam pemilihan komponen komponen,type dan jenis amplifer dan speaker yang tepat.

Kali ini kita akan bahas sedikit tips mengenai hal tersebut.
Mengapa diharuskan?karena bila salah dalam pemilihan system,hasil akhir yang kita harapkan belum tentu kita dapatkan.

Passive speaker atau active speaker?

Ketika kita dihadapkan pada pemilihan dan seleksi jenis speaker apa yang akan digunakan,pertimbangan yang paling berguna adalah menentukan karakter venue terlebih dahulu,bila dibutuhkan kecepatan dan ketepatan mungkin active speaker akan menjadi konsiderasi yang paling menguntungkan,

Dimana kecepatan waktu penyetingan dan keakuratan yang simpel berguna dalam venue seperti hall,ballroom,auditorium dan meeting room.

Namun bila venue tersebut membutuhkan system PA yang lebih powerfull seperti venue outdor,system PA yang menggunakan standalone power amp yang mendrive beberapa passive speaker memang diperlukan,walaupun sekarang ada juga pabrikan audio yang telah mengeluarkan produk active speaker khusus untuk outdor venue.

Kelebihan dan kekurangan


Kelebihan:

Active speaker

  • hemat waktu dalam pemasangan
  • lebih ekonomis dalam perawatan
  • crossover bundle atau built-in
  • power handlingnya telah dtentukan
  • Compact dalam ukuran

Passive speaker 

  • lebih powerfull
  • menambah pengalaman pengguna dalam explorasi audio frekwensi
  • power handlingnya dapat dikonfigurasikan

Kekurangan:

Active speaker

  • power handlingnya fix tak bisa dikonfigurasikan
  • memiliki system proteksi output yang tetap

 

Passive speaker 

  • memerlukan konfigurasi handling drive
  • power amp lebih banyak
  • memerlukan biaya yang kurang ekonomis
  • memerlukan maintenance yang baik

Bila memang konfigurasi yang tepat telah ditemukan maka mulailah perjalan sound system anda,bila anda belum mengenal apa itu sound system,mungkin artikel saya tentang SOUND SYSTEM dan AUDIO SYSTEM apa perbedaannya? Dapat memberikan penjelasan tentang hal ini.

Sekian dulu dari saya,semoga dari penjelasan di atas anda bisa menarik kesimpulan mana system PA yang tepat untuk digunakan dalam venue yang akan anda gelar dalam waktu dekat.so...lets make the noise✌😁😁