Pengalaman menaikkan otoritas situs dalam 2 bulan

Artikel saya kali ini berdasarkan pengalaman pribadi.Dimana pengalaman meningkatkan otoritas situs dalam 2 bulan.
Awalnya sih ragu,ternyata setelah menjalankan beberapa praktik yang dituliskan para master SEO luar seperti Matthew Woodward ,alaida Solis dan blognya Dharmawan dan maxmonroe ternyata hasilnya sangat diluar dugaan.

Hanya dalam kurun 2 bulan DA saya naik menjadi 3 dan PA saya jadi 11.Itu baru dua bulan yah,setalah 3 bulan pun DA-PA saya naik kembali menjadi 11-25.Saya pun agak kurang percaya selama ini,ternyata beberapa praktik yang dianjurkan memang benar benar manjur.

Authority score

Inilah beberapa praktik yang rutin saya lakukan:


1.Blogwalking


Praktik ini saya lakukan secara rutin,minim sehari saya blogwalking keblog sahabat sahabat dan blog yang memiliki kesamaan Niche dengan blog yang saya miliki ini sebanyak 10 blog.Terkadang jika memungkinkan saya akan berkomentar diblog tersebut dengan menggunakan openid/name&url.Akan tetapi awal mula terbentuknya backlink saya justru berawal pada sebuah blog yang bernama rumahDev.Dan blog tersebutlah yang menjadi cikal bakal baclink blog ini dan berdampak pada naiknya otoritas blog saya.Jika ingin tau lebih banyak mengenai backlink silahkan dibaca artikel saya yang berjudul backlink versi jaman now

2.Menerapkan kontribusi


Hal ini biasa saya lakukan untuk meningkatkan otoritas dari publisher,Mengapa?
Karena otoritas publisher merupakan penyumbang terbaik bagi popularitas blog.Dan berdampak baik pula bagi blog yang dimiliki.
Maksudnya ialah,semakin banyak kita berkonstribusi atau menolong yang lainnya,maka semakin banyak pula orang lain yang rela menolong apabila kita meminta bantuan.
Ini merupakan prinsip dasar kehidupan bermasyarakat diindonesia.
Jadi,hentikanlah praktek praktek yang dapat merugikan orang lain,karena menolong adalah cara terbaik untuk meningkatkan otoritas seorang publisher.
Selain itu gunakan bahasa yang santun agar kredibilitas anda tak diragukan.

3.Backlink hunt


Backlink hunt ini saya gunakan khusus untuk mencari backlink dari situs berdomain gov dan edu,karena backlink semacam ini merupakan backlink tersulit untuk didapatkan.Beberapa backlink edu telah saya kemas menjadi sebuah artikel di blog ini dengan judul kumpulan situs edu dan gov

4.Membuat artikel yang intens


Mengapa membuat artikel intens termasuk kedalam kategori meningkatkan otoritas?
Hal ini untuk menambah jumlah root domain yang kita miliki.karena semakin banyak artikel yang kita miliki semakin banyak pula root domain alias url yang dapat menjadi backlink root domain.
Apabila artikel yang kita miliki sedikit,maka Linked root domain yang kita miliki pun akan sedikit.

Nah itulah beberapa cara yang saya gunakan untuk meningkatkan nilai otoritas blog sound on mike ini dalam 2 bulan.Cara diatas mampu meningkatkan skor otoritas blog ini secara signifikan,namun cara diatas belum tentu memiliki dampak yang serupa pada blog lainnya.Jadi jika anda mempraktikkan cara diatas dengan benar namun hasil yang didapat tak sesuai dengan ekspektasi anda,saya sarankan anda untuk belajar meriset kembali cara cara yang lebih baik untuk blog yang anda miliki.
Semoga bermanfaat.