Mixer 24 channel terbaik yang pernah ada diindonesia

Mixer 24 channel terbaik yang pernah ada diindonesia

Yup,kali ini kami akan membahas mengenai mixer 24 channel terbaik yang pernah ada diindonesia dan banyak digunakan oleh rental rental sound system yang ada di negri ini.

Sebagai mixer utama,mixer 24 channel merupakan senjata andalan diera 2000an hingga 2016an,dimana era tersebut merupakan era keemasan dari mixer analog berbadan Gambot. Sebut saja mixer soundcraft 5 series yang menjadi salah satu mixer hi end legendaris diindonesia mendampingi Midas legend.Namun itu dari kasta 32 channel keatas ya gan....

Mixer 24 channel adalah mixer ideal untuk performing band dan grup dangdut yang pada saat itu masih banyak pementasannya. Seiring dengan berkurangnya lahan untuk mendirikan panggung khusus dangdut full mixer 24 channel analog yang boleh dibilang berbodi besar,mulai ditinggalkan dan beralih ke mixer digital yang berbadan lebih kecil pada saat ini.

List mixer 24 channel terbaik.

1. Yamaha GF 24/12

Mixer 24 channel terbaik

Mixer keluaran Yamaha ini adalah mixer yang memiliki pre-amp terbaik yang pernah saya gunakan. Kelembutan pergeseran atau perubahan suara dari putaran knop potensinya dapat kita rasakan apabila kita gerakkan sedikit demi sedikit.

2. Yamaha MG 2414 FX

Mixer 24 channel terbaik

Mixer dari Yamaha lagi ni gan....seri MG 2414 FX memiliki fitur tambahan efx yang dibenamkan didalamnya. Mixer yang sempat booming di tahun 2014 ini merupakan mixer yang paling banyak digunakan oleh rental rental sound saat itu.

3. Soundcraft spirit 8 24 channel

Mixer 24 channel terbaik

Mixer yang tergolong kalangan hi-end ini termasuk mixer yang memiliki hasil output yang lembut,sehingga suara yang dihasilkan mampu memperdengarkan clarity yang baik.

4. Mackie 2404 VLZ4

Mixer 24 channel terbaik
Mungkin mixer ini jarang sekali yang menggunakan saat itu...namun mixer ini memiliki output pre-amp yang powerfull sehingga bagi yang menyukai suara yang powerfull mixer ini dapat dijadikan rekomendasi dalam pagelaran band.

5. Studio master airpro 24

Mixer 24 channel terbaik

Siapakah yang tak kenal dengan mixer yang satu ini,jika anda belum pernah merasa mengoperasikan mixer ini,berarti anda telah kehilangan taste legendaris dari mixing console asal Inggris ini.

Nah itulah beberapa jenis mixer 24 channel terbaik yang pernah ada diindonesia. Apabila ada kekurangan dalam penyampaian atau penulisan,kami sebagai penulis memohon masukan dari anda,agar kami tetap dapat berkreasi dan mampu memberikan info info yang up to date seputaran dunia sound system.
Semoga bermanfaat!


Komentar

  1. Informasi yg menarik. Diulas dgn komplit, jadi tambah ilmu ini.

    BalasHapus

Posting Komentar

Be smart,be polite,dont do spam act...comment wisely.
Using unknown/anonimous account Will not publish